Totally Spies adalah serial animasi televisi yang diproduksi oleh Marathon, perusahaan Perancis yang juga memproduksi Martin Mystery. Serial televisi ini bertempat di kota Beverly Hills, Calivornia. Totally Spies bercerita tentang kehidupan 3 mahasiswa yang kelihatannya memiliki kehidupan yang normal, namun ternyata mereka adalah mata-mata kelas dunia. Yep, Sam, Alex dan Clover, 3 gadis berbeda kepribadian ini ternyata adalah mata-mata dari organisasi World organization of Human Protection atau WOOHP yang memiliki misi untuk menangkap berbagai kriminal dengan gadget super canggih. Ketika sedang tidak bertugas, ketiga gadis ini adalah mahasiswa biasa yang suka gosip dan belanja, just like other ordinary girls!
Karakter utama yang pertama dalam serial ini adalah Samantha atau Sam. Sam adalah orang yang cerdas, setia, dan manis. Dia memiliki keterampilan kepemimpinan yang hebat dan sangat dihormati oleh teman-temannya. Dia selalu fokus pada tugas yang ada, entah itu belajar untuk sekolah atau pun menjalankan misinya memerangi kejahatan. Tetapi tidak seperti Clover, terkadang Sam akan lebih mengutamakan belajarnya disamping menjalankan misi.
Karakter utama ke dua adalah Aexandra atau Alex. Alex memiliki karakter campuran antara seorang gadis tomboi dan seorang gadis girly, dia adalah mata-mata tim yang paling atletis dan selalu memperhatikan kebugaran. Dia suka berolahraga, terutama sepak bola, video game, dan selalu mencoba beberapa diet mode baru. Di antara kedua temannya, Alex merupakan yang termuda dan paling kekanak-kanakan, dia punya benda kesayangan yang menjadi teman baiknya yaitu boneka kura-kura bernama Ollie dan ransel boneka beruang. Dia sering dianggap sebagai adik perempuan oleh Sam dan Clover saat mereka sedang bersama. Karakteristik lain dari Alex adalah dia selalu ingin membuat teman-temannya senang. Dia selalu menjadi pengengah saat Sam dan Clover bertengkar.
Karakter utama selanjutnya adalah Clover. Dari ketiganya, Clover-lah yang paling bertingkah seperti gadis remaja—terobsesi dengan fashion, teman laki-laki, dan penampilannya. Uniknya, ketika berbicara tentang orang jahat, dia bisa berubah menjadi binaragawan, sumo, atau bahkan seorang gadis kucing. Meskipun Clover cenderung lebih fokus pada substansi materialistis dan dangkal pada misinya, tetapi dia memahami pentingnya persahabatan dan kerja tim.
Well, kalian bisa kunjungin Official Youtube of Totally Spies, dan belajar lebih banyak yuk dari para gadis ini! :)
Baca Juga : Flashback Ben10 - Flashback Ben10 (part 2)
10 Komentar
aaaa lucu2
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus👍🏻👍🏻
BalasHapusgemessnya
BalasHapusLucu🥺
BalasHapusmantepppp
BalasHapusKereeeeen bangeeeeeeet
BalasHapusLucu bangettttttt
BalasHapuscool
BalasHapusSemangat 🌺
BalasHapus